Senin, 01 Oktober 2012

Kirim Email dari localhost Xampp


Dalam Postingan ini kita akan membahas tentang script PHP yang di gunakan untuk mengirim email melalui localhost Xampp . Seperti Sobat ketahui PHP mempunyai fungsi yang digunakan untuk mengirim email (biasanya dibuat untuk membuat kotak saran dalam sebuah web) fungsi itu adalah mail(); tapi perlu diketahui supaya fungsi mail(); ini berjalan baik Sobat perlu dukungan module Sendmail . modul Sendmail ini sudah tersedia di dalam paket webserver Xampp, Sobat bisa melihatnya di C:\Xampp\sendmail

 Langsung saja Langkah Pertama. Disini Sobat harus mengutak-atik File Konfigurasi php.ini . php.ini adalah sebuah file konfigurasi php . File inilah yang mengatur bagaimana php mengeksekusi code code php . untuk mempelajari tentang file ini sebaiknya cari sumber yg lebih lengkap di google atau wikipedia . .

Letak file php.ini berada di C:/xampp/php/php.ini kalo sudah ketemu buka dengan text editor saya sarankan notepad++ dalam hal ini . kemudian cari baris seperti ini

[mail function]

; For Win32 only.

; http://php.net/smtp

; SMTP = localhost

; http://php.net/smtp-port

; smtp_port = 25

; For Win32 only.
; http://php.net/sendmail-from
;sendmail_from = me@example.com

; For Unix only.  You may supply arguments as well (default: "sendmail -t -i").
; http://php.net/sendmail-path
;sendmail_path = "\"C:\xampp\sendmail\sendmail.exe\" -t"

Lihat Gambar untuk Lebih Jelasnya :
edit file konfigurasi php.ini
pada baris sendmail_path= tambahkan path dari sendmail di xampp yaitu sendmail_path = "\"C:\xampp\sendmail\sendmail.exe\" -t" dan hilangkan tSobat semicolon ; di depan sendmail_path sehingga menjadi seperti ini  :  
sendmail_path = "\"C:\xampp\sendmail\sendmail.exe\" -t"
Jika langkah tersebut sudah dilakukan save file php.ini dan restart apache Sobat

Apabila Sobat sudah menambahkan  sendmail_path = "\"C:\xampp\sendmail\sendmail.exe\" -t"
langkah selanjutnya adalah kita edit file konfigurasi Sendmail.ini. letak dari file sendmail.ini ada di C:\xampp\sendmail .
jika sudah ketemu file tersebut kembali edit melalui text editor notepad++ .
isikan server SMTP yang akan kita gunakan ( dalam hal ini menggunakan GMAIL ) oh ya jika sobat tidak tahu SMTP itu Adalah Simple Mail Transfer Protocol cari di wikipedia jika ingin tahu lebih tentang SMTP ini nih Link nya  .
seperti ini settingan SMTPnya :

defaults

logfile "C:\xampp\sendmail\sendmail.log"

 # SMTP Gmail

account Gmail

tls on

port 465
tls_starttls off
tls_certcheck off
host smtp.gmail.com
from your_account@gmail.com
auth on
user your_account @gmail.com
password your_pass_gmail
account default : Gmail
Sebagai catatan :
Ubah parameter From dengan alamat gmail Sobat pun begitu dengan User nya . untuk password isikan password gmail Sobat .

Lihat gambar untuk lebih jelas :
Konfigurasi file sendmail.ini

Jika sudah selesai mengedit file konfigurasi sendmail.ini kemudian save .
Prosses terakhir adalah kita tinggal bikin script PHP untuk mengirim emailnya .
Contoh kecil seperti ini .

$kepada = "ujicoba@yahoo.com";

$subject = "Kirim Email Dengan Script PHP";

$pesan = "Hanya Contoh Saja";

mail($kepada, $subject, $pesan);
?>
 
Dan 1 Hal lagi yang Penting adalah Sobat harus terkoneksi ke internet sebelum menjalankan script tadi . Seperti itulah contoh script PHP utnuk mengirim email via Xampp nya , jika ingin yg lebih bagus Sobat tinggal mengcustom sendiri tampilannya .
Sekian tutorial kali ini . Selamat Mencoba, Semoga Sukses :)

Jika sobat semua masih belum berhasil silahkan disini ini. Dan jangan lupa ya sobat selalu tinggalkan komentarnya :)

3 komentar: